Bima.- Kapolres Bima Polda NTB AKBP Eko Sutomo S.I.K., M.I.K., terjun langsung memantau pengamanan kampanye Pilkada di Kecamatan Madapangga dan Kecamatan Bolo Kabupaten Bima pada Minggu (17/11/24).
Kegiatan kampanye di dua Kecamatan tersebut berjalan dengan aman dan lancar berkat pengawasan dan pengamanan yang ketat dari jajaran Polres Bima.
Kehadiran Orang nomor satu di jajaran Kepolisian Resor Bima ini juga untuk memberikan dukungan moral dan support kepada para personel yang melaksanakan kegiatan pengamanan Kampanye Pilkada.
Dalam kesempatan tersebut, AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., tidak hanya fokus memastikan keamanan, tetapi juga menyempatkan diri untuk berinteraksi secara humanis dengan massa pendukung. dan memberikan pesan-pesan agar tetap menjaga ketertiban selama proses kampanye berlangsung.
“Keamanan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas kami. Kami ingin memastikan bahwa setiap kegiatan politik berlangsung damai Ujarnya".
Dirilis Kasi Humas Iptu Adib Widayaka seluruh rangkaian kegiatan pengamanan Kampanye Pilkada di dua kecamatan itu berjalan dengan lancar dan damai.
Posting Komentar