Bhabinkamtibmas Polsek Parado Gotong Royong Bersihkan Puing Pasca Kebakaran Bersama Warga Binaan




Bima.- Wujud kepedulian Bhabinkamtibmas serta Polsek Parado bergotong royong membersihkan puing-puing bangunan pasca kebakaran di salah satu rumah di Desa Parado Rato Kecamatan Parado Kabupaten Bima.


Kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Bripka A.Rafik bersama warga Binaannya itu berlangsung pada  Sabtu (26/10/24) sekira pukul 09.00. WITA 


Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka mengatakan, bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Polri kepada masyarakat untuk membantu masyarakat yang tertimpa musibah.


"Sebagai pelayan,pelindung dan pengayom masyarakat kami tidak tinggal diam saja atas musibah yang menimpa masyarakat Kami datang membantu membersihkan puing-puing sisa kebakaran kemarin," katanya.


Kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat paling tidak dapat memberikan manfaat, apalagi disaat ada masyarakat mendapat musibah dan membutuhkan pertolongan.


Memanfaatkan momen itu juga Bripka A.Rafik menghimbau kepada warganya agar ikut berperan aktif membantu pihak kepolisian dalam mewujudkan Pilkada yang sejuk dan damai.

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama